Baharkam Promoter! – Kepala Badan Pemelihara Keamanan (Kabaharkam) Polri, Komjen Pol Drs Condro Kirono MM, M.Hum, melakukan asistensi dan supervisi penanganan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di wilayah Sumatera Selatan.
Kegiatan itu dilaksanakan di Aula Kantor BPBD Sumsel, Palembang, Selasa sore, 13 Agustus 2019, pukul 16.00 WIB, dan dibuka langsung oleh Danrem 044 Garuda Dempo (Gapo) Palembang, Kolonel Arh Sonny Septiono Kepala, selaku Kasatgas Karhutla Wilayah Sumsel.
Turut hadir dalam kegiatan ini Wakapolda Sumsel, Tim Supervisi dan Asistensi Mabes Polri Brigjen Pol Drs Daniel Pasaribu, Tim Asistensi dari BNPB, pejabat utama Polda Sumsel, Kolonel Inf Suswatyo, Forkompinda Sumsel, Kepala BPBD Sumsel, Komandan Batalyon Arhanudse Palembang, serta Danlanud Sultan Mahmud Baddarudin Palembang.
Dalam arahannya, Kabaharkam Polri menjelaskan, secara nasional penanganan Karhutla dari tahun ke tahun semakin baik, sehingga bisa dieliminir kabut asap yg mengganggu aktivitas masyarakat.
“Mulai bulan April, memang cuaca perlu diwaspadai. Siaga Hely untuk monitoring spot titik api di wilayah Sumsel,” pesan Komjen Pol Condro Kirono.
Selain itu, Kabaharkam juga berpesan kepada Satgas Karhutla Polda Sumsel Bidang Penegakan Hukum agar melakukan penegakan hukum secara proporsional untuk membuat efek jera bagi pelaku pembakaran hutan dan lahan.
“Tingkatkan koordinasi dengan semua stake holder terkait Karhutla, intinya bagaimana mengubah mindset masyarakat untuk tidak membakar lahan dengan alibi untuk membuka lahan baru,” imbuh Komjen Pol Condro Kirono.
Tak lupa, Kabaharkam Polri juga mengucapkan terima kasih atas kerjasama tim yang ada di Sumsel dalam penanganan Karhutla.
[AKP Bambang AS]