Baharkam Promoter! – Polda Sumatera Utara jadi labuhan selanjutnya kunjungan kerja Kabaharkam Polri Komjen Pol Drs Moechgiyarto SH, M.Hum, dalam rangka Cooling System Kesiapan Pengamanan Pemilu 2019, Rabu, 27 Maret 2019.
Dalam kesempatan ini, Kabaharkam Polri didampingi oleh Irjen Pol Dr Drs Abdul Gofur SH, MM, Kombes Pol Drs Sukadji, Kombes Pol Drs Hilman Thayib, Kombes Pol Drs Tony Sinambela MSi, dan AKBP Dra Nolly Mandagi.
Sesampainya di Medan, rombongan Kabaharkam Polro disambut oleh Kapolda Sumut Irjen Pol Drs Agus Andrianto SH, MH, Wakapolda Sumut, dan para Pejabat Utama Polda Sumut.
Kemudian Kabaharkam Polri lanjut menuju Aula Mapolda Sumut untuk memberikan arahan kepada personel Bhabinkamtibmas, Pengemban Polmas dari Jajaran Harkam Polda Sumut, serta Pejabat Utama dan para Kapolres jajaran Polda Sumut.
Dalam arahannya, Kabaharkam Polri mengingatkan kepada jajarannya agar tetap fokus menghadapi dan mengawal pelaksanaan Pemilu 17 April 2019 yang tinggal tiga minggu lagi.
Sebelumnya, ungkap Kabaharkam Polri, telah dilakukan evaluasi terkait berbagai permasalahan yang timbul pada awal pelaksanaan tahapan Pemilu 2019, seperti pemilih ganda pada DPT Nasional, kisruh pendaftaran Parpol peserta Pemilu 2019, hoaks tentang tujuh kontainer surat suara, hingga black campaign dan negative campaign.
“Hal tersebut harus diantisipasi dan dikelola dengan baik,” kata Komjen Pol Moechgiyarto.
[AKP Bambang AS]