Baharkam Promoter! – Dihari kedua pengecekan kesiapan personel pengamanan dan peralatan pendukung dalam rangka Operasi Ketupat 2019 di wilayah hukum Polda Jawa Timur, Minggu, 2 Juni 2019, Kabaharkam Polri Komjen Pol Drs Condro Kirono MM, M.Hum, melanjutkan pemantauan arus mudik Lebaran Idul Fitri 1440 H melalui udara.
Minggu pagi, pukul 09. 20 WIB, Komjen Pol Condro Kirono melakukan patroli udara di atas ruas tol yang membentang dari sisi barat, utara, dan timur arah ke Probolinggo.
“Secara umum melalui pantauan udara, arus pemudik ramai lancar yang menggunakan akses jalan tol,” jelas Komjen Pol Condro Kirono.
Selanjutnya rombongan Kabaharkam Polri mendarat di Helipad Pabrik Kertas Leces Probolinggo untuk melakukan peninjauan ke Pos Pengamanan Ops Ketupat Semeru 2019 Polres Probolinggo.
Terpantau personel pengamanan sudah siap untuk menyambut para pemudik yang melintasi wilayah Probolinggo.
Sebelumnya, Kabaharkam Polri dan rombongan juga melakukan pemantauan langsung di Terminal Bus Purabaya Bungurasih Sidoarjo.
[AKP Bambang AS]