Penanusa.com – Empat pertandingan tanpa gol, Mohamed Salah dibajiri kritikan. Bahkan sebagian menyatakan pemain bernomor punggung 11 itu egois.
Ya, baru-baru ini bersama Liverpool, performa Salah bisa dibilang sedang menurun. Pemain kelahiran Mesir itu sedang seret gol.
Total dari lima laga yang dijalaninya sejak itu, hanya satu gol bisa dicetaknya.
Sejak bikin dua gol ketika Liverpool melumat Crystal Palace 7-0 Desember lalu, Salah sudah empat kali melewatkan pertandingan tanpa gol.
Leicester City Lempar Chelsea ke Papan Tengah, Gusur MU dari Puncak Klasemen
Terakhir, Salah gagal mencatatkan namanya di papan skor di pertandingan Liverpool vs Manchester United. Eks pemain FC Basel, Chelsea, Fiorentina, dan AS Roma itu tak mampu menebar banyak ancaman di Anfield.
Di pertandingan itu, Salah dibuat tak berkutik Luke Shaw. Bek MU itu bisa mengawal Salah sepanjang laga, hingga akhirnya Salah tak mampu bikin gol atau assist.
Michael Owen, yang merupakan eks penyerang Liverpool pada 1996-2004, menilai Salah bermain terlalu egois di beberapa pertandingan terakhir.
“Ada banyak keegoisan yang menjalar. Saya telah melihatnya lagi,” kata Owen kepada Premier League Productions, dilansir detiksprot dari Daily Mai.
“Mo Salah tidak banyak mengoper bola lagi. Dia tidak pernah banyak mengumpannya, tetapi ada yang cukup parah. Dari beberapa permainan, hal yang saya pikirkan cuma ‘Ayolah’,” jelas Owen, yang punya catatan 158 gol untuk The Reds.
Total, Salah sudah membuat 17 gol untuk Liverpool musim ini. Ia masih menjadi pencetak terbanyak klub sejauh ini.
Sebelumnya, Salah sempat diterpa rumor transfer. Sempat dirumorkan bersedia bermain untuk Real Madrid atau Barcelona. (*)