Baharkam Hebat! – Karorenmin Baharkam Polri, Brigjen Pol Drs S Yudi Hermawan, mewakili Kabaharkam Polri Komjen Pol Drs Moechgiyarto SH, M.Hum, membuka acara Taklimat Awal Wasrik Tahap II Itwasum Polri Tahun 2018, Senin, 5 November 2018.
Kegaiatan yang bertempat di Rupatama Baharkam Polri, Kompleks Mabes Polri, Jakarta, ini dilaksanakan dalam rangka Wasrik Itwasum Polri Tahap II Tahun Anggaran 2018 Aspek Pelaksanaan dan Pengendalian pada Satker Baharkam Polri dan Jajaran.
Hadir dalam kegiatan ini perwakilan para Kepala Korps, Direktur, Kepala Bagian, dan perwakilan Kasubdit jajaran Baharkam Polri. Sementara tim dari Itwasum Polri dipimpin oleh Irwil IV Itwasum Polri.
“Kami memahami pengawasan dan pemeriksaan merupakan tugas pokok yang diemban oleh Itwasum Polri, selain untuk memberikN petunjuk dan masukan, juga sebagai konsultan kepada Satker agar dalam pelaksanaan tupoksi dan pengelolaan keuangan negara berjalan sesuai koridor dan ketentuan peraturan yang berlaku, transparan, serta dapat dipertanggungjawabkan,” kata Brigjen Pol Yudi Hermawan saat membacakan sambutan dari Kabaharkam Polri.
Oleh karena itu, lanjutnya, Kabaharkam Polri berharap kepada Irwil IV Itwasum Polri selama melaksanakan tugas untuk memberikan koreksi atau pun arahan apabila ditemukan adanya indikasi atau pun penyimpangan terhadap pelaksanaan terhadap pelaksanaan kegitan dan pengendalian anggaran tahun 2018.
Selain itu, kepada para kepala korps, kepala buro, dan seluruh direktur di jajarannya yang akan menerima wasrik dari tim Irwil IV Itwasum Polri, Kabaharkam Polri berharap agar dalat bekerja sama dengan baik dan terbuka saat menyampaikan permasalahan-permasalahan yang menjadi kendala pada tahap pelaksanaan dan pengendalian anggaran di Satkernya dan segera menyiapkan kelengkapan dokumen administrasi yang diperlukan oleh tim Wasrik. Sehingga selama proses Wasrik Tim Itwasum Polri bisa berjalan lancar dan mendapatkan hasil yang diharapkan.
[AKP Bambang AS]